
Apa Artinya Hukum Rimba ?
Apakah kalian tahu apa itu hukum rimba?? Disini saya akan menjelaskan tentang hukum rimba, agar kalian paham langsung saja kita simak berikut ini. Dalam Wiktionary dikatakan bahwa Hukum rimba adalah hukum yang berlaku yang menyatakan siapa yang menang atau yang kuat dialah yang berkuasa.
Arti Kata Hukum Rimba
Hukum Rimba terdiri dari 2 kata yakni : “Hukum” dan “Rimba”.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KKBI), kata rimba berarti : hutan lebat.
Namun bukan berarti hukum ini tentang hukum di hutan yang lebat.
Istilah ini lahir dari dunia hutan, dimana hewan yang paling kuat menjadi pemenang, dan pemenang menjadi paling berkuasa.
Baca Juga:
Ketika hukum rimba dinyatakan berlaku, maka :
yang lemah,
yang kecil,
yang kalah akan tersingkir dan dibuang.
Sedangkan yang kuat menjadi pemenang dan berkuasa atas yang lemah.
Di hutan sendiri, hewan terkuat adalah hewan buas berjenis karnivora (pemakan daging), dimana hewan ini akan memangsa hewan lain yang lebih lemah darinya. Maka dari itu hukum rimba tidak berlaku bagi manusia, dikarenakan berdampak negatif dan tidak adil.
Dengan mengetahui banyak kosa kata dapat memudahkan anda dalam berkomunikasi maupun dalam menyampaikan pendapat yang ingin anda sampaikan kepada orang tertentu. Seperti itu penjelasan definisi sebenarnya dari kata hukum rimba. Semoga dengan ada penjelasan diatas dapat menambah wawasan dan pengetahuan anda mengenai kosa kata tersebut.
Di abad ke 21 era modern, hukum ini tetap ada, namun tidak secara terang-terangan. Jadi hukum ini belum musnah, masih ada meskipun tersirat. Hukum rimba ini tidak mengenal siapapun lawan, siapa yang kuat, dia yang menang.
Hukum adalah perangkat norma yang dikeluarkan oleh pihak yang berkuasa. Tujuan norma hukum adalah untuk melindungi hak, menegakkan kewajiban dan menjamin keadilan. Hukum hadir dan mengatur semua sendi kehidupan agar tertib. Sifat hukum selain mengatur adalah mengikat dan memaksa. Mengikat maksudnya berlaku pada semua tanpa tebang pilih dan memaksa artinya wajib dilaksanakan dan mereka yang melanggar akan mendapat sanksi.
Maka dari itu hukum rimba tidak berlaku bagi manusia karena bisa merusak tatanan kehidupan dan pasti akan adanya ketidak adilan pada manusia.