Apa Artinya Takdir Muallaq & Takdir Mubram ? Berikut Penjelasan Serta Perbedaannya

Secara etomologinya, muallaq memiliki makna ‘terikat, tergantung, dan bergantung,’ penggunaan kata muallaq banyak digunakan dalam menjelaskan takdir hadits.

Itu artinya takdir dan hadis tersebut terikat dengan sesuatu yang lain. Namun kali ini kita akan membahas muallaq tentang takdir, berikut penjelasannya.

Takdir Muallaq

Artinya ketentuan Allah yang ditetapkan sesuai dengan kadar ikhtiar makhluk-Nya atau bergantung pada usaha yang telah dilakukan seseorang dalam kehidupannya. Manusia diberikan akal untuk melakukan perannya sebagai pemimpin di muka bumi.

Kecerdasan seseorang digunakan untuk meraih keinginannya. Misalnya dengan cara rajin belajar dan membagi waktu agar lebih disiplin. Dengan begitu maka ia akan mudah mengarahkan hidupnya meraih keinginan tersebut.

Dalam kesehatan, seseorang bisa berumur panjang dengan dua hal, yaitu izin Allah dan kebiasaan hidup atau gaya hidup sehat. Kesehatan termasuk ke dalam salah satu harta berharga yang tiada nilainya. Oleh karena itu, perlu rasanya menjaga tubuh agar tetap sehat dengan melakukan olahraga, konsumsi makanan sehat, dan bermeditasi.

Kemakmuran hidup seseorang bergantung pada caranya bekerja, kreativitasnya, sikap pantang menyerah, dan menabung. Agar dapat menikmati kehidupan yang makmur di dunia, maka kamu harus bekerja keras. Karena makmur tidak akan didapatkan dengan meminta saja.

Sedekah, ternyata kekayaan seseorang juga diperoleh dari sedekah. Dengan bersedekah peluang usaha menjadi lebih mudah dan mendapatkan ridha Allah. Sedekah termasuk cara mendapatkan pahala dengan mudah tapi banyak sekali yang merasa jika sedekah membuat dirinya semakin miskin.

Padahal sedekah merupakan jalan dibukakannya pintu rezeki. Orang yang bersedekah artinya orang yang benar-benar mulia dibandingkan dengan orang kaya yang terus menimbun harta. Orang-orang itulah yang kelak hidupnya akan sia-sia. Artinya dia hanya menjalani kehidupan untuk dirinya sendiri.

Takdir Mubram  

Artinya takdir yang sudah pasti atau etentuan mutlak dari Allah SWT,  manusia hanya diberikan peran untuk menjalaninya. Contoh sederhananya ialah jenis kelamin, ajal, kejadian kiamat, dsb.

Ajal dan umur selalu menjadi rahasia-Nya bukan? Maka dari itu takdir mubram inilah yang tidak dapat diubah oleh manusia. Siapa manusia yang dapat hidup abadi? Tidak ada. Manusia akan mengalami masanya masing-masing. Baik susah maupun senang, setiap manusia memiliki takdir yang berbeda-beda.

Aku ingin terlahir sebagai laki-laki. Pernahkah kamu berkeinginan untuk mengubah jenis kelaminmu? Kodrat yang memang tidak dapat diubah meski telah didukung oleh teknologi canggih. Manusia yang ditakdirkan sebagai laki-laki tidak akan pernah dapat menjadi perempuan begitu sebaliknya.

Kejadian kiamat adalah sesuatu yang akan terjadi dan itu sudah menjadi kepastian-Nya. Namun untuk tahu kapan itu terjadi tidak ada yang mengetahuinya. Seperti yang telah disebutkan di dalam kitab suci Al Quran, hari kiamat akan terjadi dan telah digambarkan pula bagaimana gambaran hari kiamat.

Takdir muallaq, manusia dituntut untuk melakukan berbagai macam cara agar dapat menjalani kehidupan. Kehidupan yang makmur atau tidak semua tergantung atas usaha dan kerja keras yang dilakukan. Namun meski begitu, setiap manusia jelas akan menghadapi takdir mubram seperti ajal atau kematian, jenis kelamin, dan kiamat adalah hal yang pasti akan datang.

Apa Artinya?IslamLanguage
Komentar (0)
Tambah Komentar