TikTok merupakan fitur media sosial yang tengah naik pamornya. Pengguna TikTok dari kalangan muda hingga yang berumah tangga bergerak membuat konten kreatif sebagai content creator. Content creator di TikTok ternyata bisa menjadi cara jitu untuk menghasilkan uang dengan kerja sampingan di rumah salah satunya, yaitu dengan cara daftar affiliate di TikTok.
Cara daftar affiliate di TikTok sangat mudah hanya dengan membuat konten kreatif untuk mendapatkan komisi. Pengguna juga memanfaatkan program di TikTok Shop untuk mendapatkan pembagian komisi dengan cara membuat konten kreatif dan menarik untuk produk sendiri maupun endorsment.
Sebagai seorang content creator para affiliate TikTok ini diminta untuk memperkenalkan produk dengan konten kreatif dan tidak lupa menyematkan link produk sehingga para viewer di TikTok mudah menemukan produk yang ingin dibeli.
Dari viewer yang membeli lewat tautan tersebut, para content creator akan mendapatkan pembagian komisi dari penjualan produk. Mudah dan menarik, kan? Berikut ini cara daftar affiliate di TikTok.
Langkah Pertama: Pembuatan Akun TikTok Shop
Sebelum mendaftar sebagai affiliate di TikTok hal yang pertama dilakukan adalah memiliki akun TikTok Shop. Sebelumnya persiapkan lebih dulu foto KTP dalam bentuk pdf atau jpg. Berikut panduannya:
- Lakukan registrasi melalui akes link berikut : https://seller-id.tiktok.com/account/register
- Klik menu sign up with TikTok Account (jika menggunakan bahasa Inggris)
- Ketik email, usrename atau nomor telepon
- Klik halaman Authorized TikTok
- Pada permintaan untuk beberapa akses, pilih tombol Authorized
- Selanjutnya lakukan verifikasi kontak dengan cara memasukkan nomor telepon yang digunakan pada akun TikTok
- Tunggu kode verifikasi akses akun TikTok Shop, lalu pilih next
- Pada kotak dialog Anda akan diminta memasukan alamat gudang atau tempat mengambil barang, dan nomor telepon.
- Klik tombol start your bussiness
- Unggah foto KTP di halaman utama yang menghubungkan akun TikTok Shop dengan nomor rekening
- Selanjutnya klik submit
- Tunggu email masuk untuk mendapatkan permohonan akun telah disetujui
Langkah Kedua: Cara Daftar Affiliate Program di TikTok
Setelah menyelesaikan langkah pertama, pengguna bisa memulai mengikuti program affiliate di TikTok dengan cara berikut.
- Pastikan Anda mengunduh aplikasi terbaru dan sudah memiliki akun TikTok Shop
- Setelah login, pilih menu di profil lalu klik Shop yang berikon keranjang
- Kemudian klik pusat kreator-ecommerce
- Pilih ikon toko, lalu klik menu komisi
- Pada halaman komisi, Anda bisa menambahkan produk yang dijual
- Setelah itu isi halaman formulir dengan lengkap dan benar kemudian klik kirim
- Tunggu notifikasi resmi yang menyatakan bahwa Anda tergabung dalam program affiliate di TikTok
Melalui dua langkah sederhana ini, para content creator akan mudah mengikuti program affiliate di TikTok untuk menghasilkan pendapatan dari rumah dengan cara membuat konten kreatif yang bisa menarik perhatian viewer untuk membeli sebuah produk.
Peluang Menjadi Content Creator
Keuntungan selain mendapatkan penghasilan uang tambahan atau pembagian komisi dari hasil penjualan keranjang kuning, menjadi affiliate di TikTok juga membuat Anda bisa menjadi seorang content creator. Di mana ruang kerja di era digital ini, banyak pelaku usaha mencari jasa content creator untuk membantu produk mereka dikenal masyarakat.
Sebagai content creator tentu akan membuat Anda menjadi seorang yang pemikir kreatif sehingga semakin keratif konten yang Anda buat, makin banyak yang meniru dan menjadi peluang sebagai influencer di TikTok
Peluang Menjadi Influencer TikTok
Influencer merupakan salah satu peluang besar di TikTok. Karena seorang influencer bisa melakukan kemitraan dengan beberapa pelaku usaha. Tidak lagi bermain di TikTok, tetapi sudah sampai ke promosi dalam bentuk iklan. Tidak menutup kemungkinan hal ini juga akan menarik Anda menjadi publik figure yang sangat berpengaruh terhadap kehidupan di masyarakat.
Peluang Menjadi Konten Editor
Seorang affiliate secara tidak langsung juga akan belajar teknik mengedit konten. Meskipun sebenarnya bisa menyewa jasa editor video, beberapa content creator justru memilih untuk mengedit videonya sendiri. Selain menghemat pengeluaran secara finansial, juga bermanfaat untuk menambah dan meningkatkan kemampuan pribadi dalam bidang pengeditan video.
Bisa Bekerja Fleksibel
Bekerja bisa sambil bermain? Hal ini bukan tidak mungkin lagi, karena sebagai affiliate TikTok bisa juga melakukan pekerjaan di mana pun dan kapan pun tanpa terikat dengan jam kerja apalagi istilah bekerja di bawah tekanan.
Peluang ini juga kerap dimanfaatkan ibu rumah tangga yang bahkan bisa menambah penghasilan rumah tangga. Biasanya ibu rumah tangga akan mempromosikan barang-barang yang berkaitan dengan perlengkapan dapur, perawatan tubuh, sampai dengan kebutuhan anak, seperti baju bayi, mainan bayi, dan tempat tidur bayi.
Sebagai seorang affiliate di TikTok juga harus memastikan bahwa barang atau produk yang dipromosikan itu harus berdaya guna untuk pembelinya. Agar berhasil menjadi affiliate di TikTok yang harus dilakukan adalah memberikan tautan di bio, gunakan Link.Tr.ee, halaman URL khusus video, bahkan bisa dengan memasukan kode kupon yang dapat menarik atensi audiens.