Cara Membuat Aplikasi HP Tampil di Hasil Pencarian Google Layaknya Situs Web

0

Ketika berbicara mesin pencari (search engine), tentu identik dengan situs web / blog / storage seperti pdf, jarang sekali menemukan aplikasi smartphone di hasil pencarian termasuk Google search. Maka dari itu Google meluncurkan fitur baru di Google Search Console yang dapat membantu aplikasi mobile tampil di hasil pencarian Google.

Aplikasi yang dikonfigurasi di Google Search Console akan dengan mudah dilacak perayapannya dan ditampilkan di hasil pencarian Google. Ini sama seperti situs web pada umumnya yang tampil di hasil pencarian Google.

Menampilkan Aplikasi di Google Search

ads by posciety

Sebelum memulai, pastikan untuk aplikasi Android sudah terdaftar dan dipublikasikan di Google Play Store.

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah menambahkan dan memverifikasi kepemilikan aplikasi ke Google Search Console.

  • Masuk ke dasbor Google Search Console, jika belum pernah membuat akun Search Console maka akan diminta untuk mengaitkan ke akun Google terlebih dahulu
  • Klik tombol Add a Property di pojok kanan atas
  • Akan muncul layar popup, pada pilihan tarik-turun pilihlah Android App
  • Masukkan package name aplikasi pada kolom yang disediakan
  • Klik tombol ADD untuk mulai menambahkan

gambar 1 - menambahkan aplikasi ke google search console

Aplikasi yang ditambahkan akan tampil di daftar aplikasi dan website pada akun Google Search Console bersangkutan, lakukanlah verifikasi kepemilikan aplikasi dengan beberapa opsi yang tersedia. Pilih opsi yang paling mudah.

  • Setelah terverifikasi, langkah berikutnya adalah mengaktifkan routing search click dari perangkat mobile ke aplikasi. Lihat Selengkapnya.
  • Setelah berhasil diaktifkan, jangan lupa untuk melakukan sebuah test bagaimana Google me-render aplikasi tersebut. Untuk mengujinya, kunjungi https://firebase.google.com/docs/app-indexing/android/test#preview-search-results-on-android.

gambar 2 - menguji aplikasi

Masukkan informasi yang dibutuhkan, pada piliha dropdown kamu dapat memilih aplikasi mana yang ingin dicoba. Apakah menggunakan APK terbaru dari Google Play atau aplikasi instan. Klik tombol Pratinjau untuk mulai mengujinya. Semua hasil akan tampil setelah proses pengujian selesai.

  • Langkah berikutnya adalah menghubungkan aplikasi dengan situs web

Banyak keuntungannya ketika menghubungkan aplikasi dengan situs web, selain memudahkan proses perayapan Google. Situs web bersangkutan pun akan naik drastis di ranking Google. Untuk mulai mengaitkan situs web, kunjungi https://www.google.com/webmasters/tools/app-associate-site kemudian pilih property situs web yang ingin dikaitkan ke aplikasi (pastikan situs web tersebut telah di tambahkan di Google Search Console, jika belum, klik tombol Add property now).

  • Langkah berikutnya adalah memberitahukan Google halaman mana yang ingin di index

Sebelum Google dapat menampilkan aplikasi di hasil pencarian, halaman pada aplikasi tersebut harus ditentukan. Pilihlah halaman mana yang ingin di index dengan migrasi ke API terbaru di Indexing Library. Lihat Selengkapnya.

  • Langkah berikutnya adalah bersabar dan berharap 😀

Sebelum dapat dimulai, Google akan melakukan pengujian terlebih dahulu. Ini dilakukan untuk meng-crawl error yang terjadi pada aplikasi tersebut, pengujian akan dilakukan dalam beberapa hari setelah step-step di atas terpenuhi.

Kamu dapat melihat laporan pengujian secara periodic apakah pengujian berjalan dengan lancar. Lihat Selengkapnya.

Jika terjadi kesalahan, silahkan diperbaiki sesuai arahan dari Google. Jika tidak terjadi kesalahan yang besar atau tidak ada kesalahan sama sekali, maka aplikasi akan berhasil muncul di hasil pencarian Google. Jangan lupa juga untuk melihat analytics aplikasi bersangkutan di https://www.google.com/webmasters/tools/search-analytics secara periodic untuk memastikan semuanya berjalan dengan lancar.

Artikel Lainnya
Berikan Komentar

Website ini menggunakan cookie untuk pengalaman yang lebih baik Setuju & Tutup Selengkapnya