Khawatir website Anda di hack? Don’t Worry Be Happy !! Berikut ini adalah cara melindungi wordpress dari tangan usil, bukan mencegah / sekedar menghindari. Simak beberapa step berikut ini.
- Table Prefix
Secara default, wordpress menyiapkan table prefix yaitu _wp. Bukan begitu? Hal ini sudah diketahui orang banyak alias bukan rahasia lagi kalo orang2 mengetahui table prefix Anda. Maka dari itu, rubahlah table prefix ini. Tidak tahu caranya? lakukan saat menginstall wordpress saja biar lebih mudahnya. Buat Anda yang paham mengenai table prefix silahkan ganti dengan hati2. Bukan cuma itu, setelah table prefix diganti maka harus mengganti “wo-config” juga. Kalo gak yakin bisa, lebih baik jangan dilakukan, minta bantuan kepada ahlinya yang benar2 mengerti. - Username & Password
Langkah kedua ini yang paling sering di akses dan dijaga oleh masing2 pengguna takut diketahui orang lain, maka dari itu alangkah baiknya Anda sebagai admin melakukan pergantian username atau password secara berkala. Tahu caranya? Ada di installer Anda. Jangan keseringan juga ya takutnya lupa 😀 - Block Folder Admin
Seacara defaultnya folder admin dapat di index mesin pencari khususnya google, bahkan sampai index root directory. Sebaiknya Anda sembunyikan root directory dari telusuran mesin pencari. Minta bantuan pada ahli karena harus merubah robot.txt pada wordpress Anda. - Backup
Ini salah satu langkah paling mudah disini, Anda hanya perlu masuk ke installer kemudian klik “Backup”. Lakukan ini secara rutin seperti username dan password. Anda juga dapat merubah settingan pada installer wordpress Anda untuk backup otomatis perminggu / perbulan / perhari / pertahun. - Update
Karena wordpress merupakan CMS dan selalu ada update untuk menyempurnakan versi2 sebelumnya, maka lebih baik di update setiap ada update terbaru untuk wordpress Anda. Bukan apa2, karena wordpress yang tidak di update sangat sangat sangat mudah di bobol dan sistemnya yang mulai rapuh. Tapi perhatikan juga plugin2 yang Anda gunakan, karena ketika wordpress meluncurkan update terbaru mungkin plugin Anda masih butuh waktu untuk update ke versi wordpress terbaru. Tunggu beberapa hari sampai semua plugin Anda compatibel dengan wordpress terbaru. Jadi, ketika Anda update wordpress Anda ke versi terbaru Anda juga bisa langsung update plugin2 yang digunakan.