Cara Upload & Hapus Foto / Video di Tinder + Aktifkan Fitur Smart Photos

Foto Profil / Upload Foto merupakan salah satu fitur yang ada di Tinder tanpa harus bayar alias gratis, siapapun dapat menggunakan fitur ini untuk membantu meningkatkan ketertarikan pengguna lain terhadap profil Tinder kamu. Tidak ada batasan dalam fitur ini, baik berbayar ataupun gratis memiliki jumlah maksimal upload foto yang sama.

Untuk menggunakan fitur ini juga tidak harus memiliki centang biru pada profil Tinder, walaupun belum melakukan verifikasi kamu tetap dapat menggunakannya. Bahkan fitur Smart Photos pun dapat kamu nikmati secara cuma-cuma.

Cara Upload & Hapus Foto / Video di Tinder

Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mengetahui cara upload foto, hapus foto, dan ganti foto di Tinder.

  1. Buka Tinder

    Buka aplikasi Tinder seperti biasa dan pastikan kamu sudah login.

  2. Ketuk Ikon Profil

    Ketuk ikon profil di pojok atas kanan untuk membuka akun Tinder kamu.

  3. Ketuk Ikon Pensil

    Ketuk ikon pensil yang bertuliskan Edit Info jika menggunakan bahasa Inggris.

  4. Hapus Foto

    Untuk menghapus foto, ketuk tanda silang (x) pada foto yang ingin kamu hapus.

  5. Upload Foto

    Untuk upload foto baru, pastikan kamu memiliki kotak foto yang masih kosong. Ketuk tombol Add Media jika menggunakan bahasa Inggris, atau ketuk kotak foto yang kosong.

  6. Pilih Foto

    Akan muncul layar baru yang menampilkan opsi bagaimana kamu ingin menambahkan foto, pilih Gallery jika ingin menambahkan foto dari galeri HP kamu. Pilih Camera jika ingin menambahkan foto baru lewat kamera HP kamu.

Setelah upload selesai, foto akan tampil di kotak foto dan akan tampil di profil kamu ketika orang lain melihat profil kamu di layar swipe. Tidak hanya foto, kamu juga bisa melakukan hal yang sama untuk video, tapi video tersebut nantinya akan diminta untuk di cut videonya karena batas durasi yang ditentukan oleh Tinder.

Pastikan kamu mengunggah foto real kamu yang nampak jelas bagian wajahnya, tidak diberikan coretan-coretan atau terhalang oleh benda lain. Karena foto wajah yang jelas akan membantu kamu lebih mudah ketika mengajukan verification badge / centang biru di profil Tinder kamu.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa memanfaatkan fitur Smart Photos. Sebaiknya kamu mencoba fitur ini agar kamu bisa membandingkan hasilnya apakah lebih bagus menggunakan Smart Photos atau tidak.

Apa Itu Smart Photos Tinder ?

Smart Photos adalah salah satu fitur gratis yang dimiliki Tinder dan bisa digunakan oleh semua pengguna tanpa terkecuali, kamu dapat menonaktifkan dan mengaktifkan fitur ini dengan mudah.

Jika Smart Photos aktif, maka foto-foto yang kamu unggah di Tinder akan diatur secara acak oleh Tinder ketika ditampilkan ke orang lain yang menemukan profil kamu di layar swipe.

Tinder akan membantu kamu memilih foto mana yang kinerjanya paling bagus dengan melihat engagement dari masing-masing foto ketika diacak.

Untuk mengaktifkan fitur ini, kamu cukup ketuk toggle Smart Photos yang ada di bawah kotak-kotak foto menjadi nyala / aktif.

Tinder
Komentar (0)
Tambah Komentar