Penis Tidak Bisa “Berdiri” (Disfungsi Ereksi) Adalah Salahsatu Gejala Kanker Prostat ?

0

Kanker prostat adalah penyakit kanker yang sering menyerang pria, kanker prostat merupakan pertumbuhan sel-sel secara abnormal pada kelenjar prostat. Prostat merupakan kelenjar kecil pada panggul yang merupakan salahsatu dari sistem reproduksi pria yang berada di bawah kandung kemih depan rektum, namun pada umumnya kanker prostat ini tumbuh secara perlahan dan tidak menyebar.

Tahapan Kanker Prostat

Stadium I, kanker masih sangat kecil dan belum menyebar ke luar kelenjar prostat.

ads by posciety

Stadium II, kanker lebih besar dan belum menyebar ke luar kelenjar prostat.

Stadium III, kanker sudah menyebar ke luar kelenjar prostat tetapi masih berada pada jaringan sekitarnya.

Stadium IV , kanker sudah menyebar lebih jauh atau menyebarnya melebihi letak jaringan sekitarnya.

Faktor Risiko

  • Riwayat kesehatan keluarga
  • Obesitas
  • Nutrisi/gizi
  • Ras
  • Perubahan gen
  • Paparan bahan kimia
  • Rokok
  • Penyakit menular seksual
  • Vasektomi
  • Peradangan prostat

Gejala

Umumnya pada tahap awal kanker prostat tidak menimbulkan gejala apapun, namun pada saat pembengkakan prostat sudah mulai menyebar gejala yang biasa muncul yaitu :

  1. Terasa nyeri pada saat buang air kecil
  2. Teradapat darah pada urine atau pada air mani
  3. Urine tiba-tiba keluar pada saat tertawa atau batuk
  4. Disfungsi ereksi
  5. Tidak mampu buang air kecil dalam posisi berdiri
  6. Penurunan berat badan
  7. Anoreksia
  8. Konstipasi
  9. Mual muntah
  10. Terasa sakit pada bagian tulang
  11. Kaku pada bagian panggul dan sekitarnya
  12. Kelemahan

Diagnosis

Pemeriksaan colok dubur

Prosedur ini, dokter akan memasukkan jari yang sudah menggunakan sarung tangan yang dioliesi pelumas ke dalam rektum untuk memeriksa kelenjar prostat yang posisinya di sebelah rektum.

Biopsi

Biopsi merupakan pengambilan sampel jaringan prostat untuk diteliti lebih lanjut apakah terdapat kanker prostat atau tidak.

Tes PSA (Prostat Spesific Antigen)

Tes darah PSA berfungsi untuk mengukur kadar PSA yang terkandung dalam darah, sekitar 45% penderita kanker prostat memiliki kadar PSA tinggi.

Uji Ultrasound Transrektal (TRUS)

Sebuah alat kecil akan diberi pelumas dan ditempatkan pada anus, alat ini akan memancarkan gelombang suara pada prostat dan merekam gema dari gelombang suara tersebut.

Tatalaksana dan Pengobatan

  • Terapi hormon
  • Pemberian kortikosteroid
  • Terapi radiasi eksternal
  • Obat radioaktif
  • Terapi obat-obatan
  • Vasksinasi kanker
  • Kemoterapi
  • Radioterapi
  • Kryoterapi
  • Prostatektomi radikal
  • Operasi kanker prostat
Artikel Lainnya
Berikan Komentar

Website ini menggunakan cookie untuk pengalaman yang lebih baik Setuju & Tutup Selengkapnya