Jangan Marah Dulu, Lakukan Hal Ini Jika AdSense Telat Melakukan Pembayaran !

Kenapa Google AdSense telat bayar ? Apakah saya melanggar kebijakan ? Apakah Google sudah tidak peduli lagi ? 😀 Tenang sob ! Keterlambatan pembayaran Google AdSense bukanlah hal baru, jika kamu sudah berkiprah lama di Google AdSense pasti sudah sering mengalami hal seperti ini terutama di 2 atau 3 bulan terakhir setiap tahunnya.

Seperti yang kita ketahui pada pos sebelumnya mengenai ambang pembayaran Google AdSense, bahwa pembayaran Google AdSense dapat diatur sesuai keinginan. Mulai dari minimal pembayaran yang diinginkan hingga bulan pembayaran kapan ingin menerima pembayaran. Pastikan untuk memeriksa ambang pembayaran jika terjadi keterlambatan, siapa tahu aja kamu lupa sudah mengatur ambang pembayaran untuk tidak menerima pembayaran bulan ini.

Selain itu, periksa juga saldo Google AdSense bulan ini. Karena jika saldo kurang dari minimum ambang pembayaran, tentu tidak akan dibayarkan. Untuk saat ini, jumlah minimum pembayaran akan dilakukan jika sudah mencapai $100 USD (jika menggunakan rupiah, mengikuti kurs yang dipilih oleh Google AdSense dari USD ke IDR).

ads by posciety

Tahun lalu dan tahun ini mengalami keterlambatan yang luar biasa membuat was-was pada bulan November, beberapa publisher bertanya-tanya “kenapa telatnya begini banget?”. Ada beberapa faktor yang menyebabkan keterlambatan Google AdSense sampai melewati tanggal pembayaran seharusnya.

Seperti yang kita ketahui, pembayaran AdSense saat ini akan dilakukan antara tanggal 21 sampai 26 setiap bulannya. Tapi pada bulan November bisa saja lewat dari tanggal itu, tahun ini di bulan November rata-rata publisher menerima pembayaran pada tanggal 27. Faktor lainnya bisa saja terjadi dari pihak ketiga seperti pihak bank lokal, maintenance, dll.

Faktor utamanya adalah hari libur di Amerika Serikat, pada tanggal-tanggal itu di bulan November bertepatan dengan hari-hari libur Amerika Serikat. Tapi beberapa pengguna di luar Amerika sedikit terheran-heran kenapa hanya bulan November ? Sedangkan bulan lainnya walaupun tanggal merah tetap akan mendapatkan email, percayalah hampir setiap bulan November terjadi keterlambatan seperti ini.

Jika tidak yakin apakah Google AdSense mengalami keterlambatan, misalnya khawatir akun tidak akan menerima pembayaran bulan ini, kamu dapat menghubungi Google AdSense melalui contact form yang disediakan di https://support.google.com/adsense#topic=3373519&contact=1. Bukalah di desktop, kemudian:

  • Pilih Pembayaran pada daftar menu di samping
  • Pilih Pembayaran Tidak Dilakukan
  • Pilih Dukungan Email
  • Akan muncul bidang form, mulailah dari Pembayaran saya terlambat bula ini
  • Klik tombol Buka Formulir (jika menggunakan bahasa Indonesia)

Maka akan membuka formulir kontak Google AdSense, lengkapilah data yang diperlukan (nama, email, id penayang), jangan lupa untuk centang kotak Saldo penghasilan saya telah mencapai ambang pembayaran. Klik Submit untuk mengirimkan formulir.

Tunggulah 1 – 2 hari kerja, bantuan Google AdSense akan membalas email bantuanmu, nanti bantuan Google AdSense (adsense-support@google.com) akan merespon email contoh balasannya tidak berbeda jauh akan seperti ini:

gambar 1 - email balasan adsense support

Sudah pasti balasannya bahsa Inggris untuk bantuan seperti ini, intinya bahwa ia menyadari keterlambatan pembayaran di bulan November dan bekerja keras untuk melakukan pembayaran secepat yang mereka bisa.

Sebetulnya, pengajuan formulir seperti di atas itu tidak wajib kamu lakukan karena itu bukan berarti bisa mempercepat pembayaran namun hanya sekedar pengingat saja. Bagaimanapun, tanpa kamu ingatkan Google akan tetap membayar dan memberikan hakmu.

Artikel Lainnya

Website ini menggunakan cookie untuk pengalaman yang lebih baik Setuju & Tutup Selengkapnya