Nama Nyentrik Cucu Ke-3 Jokowi, Ternyata Ini Arti La Lembah Manah Sesungguhnya!

Kabar gembira kembali datang dari keluarga Presiden Jokowi. Beliau kembali dianugerahi cucu ketiga dari Gibran Rakabuming Raka dengan jenis kelamin perempuan. Dalam hal pemberian nama, keluarga Jokowi memang selalu membuat kesan unik, nyentrik dengan nama yang kental dengan bahasa Jawa.

Seperti sebelumnya, cucu laki-laki pertama di beri nama Jan Ethes Srinarendra yang artinya Jan ‘sangat’, lalu Ethes artinya ‘cekatan’, Srinarendra berarti ‘pemimpin yang cerdas’.

Sementara itu cucu kedua dengan jenis kelamin perempuan dari hasil pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution diberi nama Sedah Mirah Nasution. Berasal dari bahasa Jawa, Sedah Mirah berarti menawan, salihah, dan dermawan sehingga kedua orang tuanya memiliki harapan agar putrinya kelak menjadi anak menawan, salihah, dan dermawan bagi orang-orang di sekitarnya.

Dan Cucu ketiga yang juga putri kedua dari Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda ini pun memiliki nama yang tak kalah uniknya, yaitu La Lembah Manah. Lalu apa arti dan harapan dari nama La Lembah Manah ini?

Arti Lembah Manah

La Lembah Manah merupakan anak kedua Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda yang lahir melalui operasi caesar dengan berat 2,92 kg dan panjang 46,5 cm di RS PKU Solo.

img: Tribunnews

Didampingi Jokowi, Gibran mengungkapkan nama sekaligus arti dari nama putrinya tersebut.

“Namanya memang sudah ada tadi, menunggu bapak (Jokowi) pulang ke Solo. Namanya La Lembah Manah. Artinya rendah hati,” kata Gibran kepada sejumlah awak media, Jumat (15/11) malam.

Seperti diketahui, Lembah dalam bahasa Jawa berarti Rendah, dan Manah mempunyai makna Hati, maka Lembah Manah artinya Rendah hati.

La: 2 Huruf 3 Makna

Nama cucu ketiga ini terbilang nyentrik. Bagaimana tidak, struktur penulisan nama awal ini hanya terbentuk dari dua huruf, L dan A. Meskipun begitu, nama depan La ini ternyata memiliki arti yang sangat mendalam lho!

Nama La sendiri sempat dirahasiakan Gibran sebelumnya, dan akhirnya nama itu diungkapkan dalam keterangan tertulis. Dikutip penjelasan sang ayah, Sabtu (16/11/2019), melalui keterangan tertulis, Gibran menjelaskan singkatan tersebut.

‘La’ berarti lembut anakku, luwes anakku, lomo anakku. Dalam bahasa Jawa, kata luwes berarti fleksibel dan cepat beradaptasi. Sementara ‘lomo’ memiliki arti gemar berbagi.

Apa Artinya?Arti dan IstilahBayi dan BalitaJokowiMelahirkan
Komentar (0)
Tambah Komentar