
Resmi : Bonucci Perpanjangan Kontrak di Juventus
Leonardo Bonucci menandatangani kontrak baru di Juventus. Dia akan berseragam Bianconeri sampai 2024. Lewat situs resminya, Juventus mengumumkan perpanjangan kontrak Bonucci. Bek berusia 32 tahun itu meneken pembaruan kontrak pada Selasa (19/11/2019) waktu setempat.
“Ini adalah hari yang bersejarah dan tak terlupakan,” ujar Bonucci kepada Juventus TV.
“Bagi saya, ini adalah mimpi yang jadi kenyataan. Ini adalah tanda tangan di kontrak penting dan saya berutang kepada Presiden, Fabio (Paratici), Pavel (Nedved), semua teman-teman setim, fans, dan mereka yang dekat dengan saya”.
Hari yang Spesial
Bonucci menyebutkan, bahwa tanggal perpanjangan kontrak yang ia laksanakan bersama Juventus (19/11/2019) waktu setempat, merupakan hari yang spesial baginya. Karena angka 19 memiliki makna besar di perjalanan karir dan kehidupannya.
Baca Juga:
“Hari ini tanggal 19 November, nomor saya adalah 19, dan ini juga hari ulang tahun istri saya. Saya tidak akan pernah melupakan hari ini,” katanya kepada Juventus TV.
Dengan kontrak baru ini, menurut laporan Gazzetta dello Sport, Bonucci akan mendapat kenaikan gaji. Dia akan mendapat bayaran 6 juta euro (Rp 93 miliar) per tahun plus bonus.
Juventus Rumahku

Bonucci sendiri sudah gabung Juventus sejak 2010/2011. Sempat dipinjamkan ke AC Milan, pemain Italia itu sudah mencatat 376 penampilan dalam seragam Bianconeri dan memenangi tujuh scudetto.
“Juventus adalah rumahku. Penandatanganan kontrak ini sekali lagi membuktikan betapa aku peduli seragam ini dan seberapa besar Juve menunjukkan kepeduliannya kepadaku setiap tahun,” ujar Bonucci kepada Juventus TV.
“Aku harap akan tampil lebih banyak lagi, mencetak gol lebih banyak lagi, dan memenangi lebih banyak trofi.” pungkasnya.
Periode Terbaik
Bonucci saat ini menjabat sebagai kapten Juventus setelah Giorgio Chiellini cedera. Ia pun tengah merasakan periode terbaik bersama La Vecchia Signora.
“Ya, sebagian karena jabatan kapten yang diberikan kepadaku setelah Giorgio cedera,” lanjut Bonucci kepada Juventus TV.
“Targetku adalah berkembang setelah musim lalu. Aku bisa bandingkan dengan 2016/2017, ketika aku masuk ke top 11 dunia dan final Liga Champions”.
“Saat ini, rasanya sama. Target kami adalah final Liga Champions,” katanya menambahkan.
Menyesal Pernah Pindah dari Juventus ke AC Milan

Leonardo Bonucci, bek tengah Juventus, menyesali keputusan untuk pindah ke AC Milan. Kini, ia berharap bisa terus di Turin dan menjadi pelatih Bianconeri.
Kabar mengenai konflik dengan Max Allegri berujung pada transfer Bonucci ke Milan musim lalu. Adapun bek senior Italia itu hanya bertahan satu musim di San Siro dan pulang ke Juventus Stadium.
“Ada hal-hal yang terjadi pada empat bulan terakhir saya bersama Juventus, yang tentu melukai harga diri saya dan berpengaruh pada diri secara pribadi, dan saya tak cukup dewasa untuk membiarkannya,” kata Bonucci pada Corriere dello Sport.
“Kemudian, seiring waktu dan melihat dari luar, saya menyadari bahwa meninggalkan Juventus bukanlah keputusan yang tepat karena hanya di sini dan dengan seragam ini saya bisa mengekspresikan potensi saya di dalam dan luar lapangan”.
“Bersama dengan Presiden Agnelli dan agen saya, saya cukup beruntung bisa kembali dan saya menyadari itulah satu-satunya yang saya inginkan”.
“Mimpi saya adalah menjadi pelatih dari tim besar, mungkni Juventus”, sambungnya.
“Karena itulah saya mengamati dan mengungkap rahasia dari berbagai pelatih yang telah mencoba mengeluarkan kemampuan terbaik saya.” pungkas Bonucci.
Kepergian Bonucci pun amat disesalkan oleh para penggawa Milan. Tak terkecuali winger andalannya, Suso, menilik status sang eks rekan sebagai kapten tim musim lalu.
Walau begitu Suso memahami keputusan Bonucci, setelah mendengar sendiri alasan eks Bari tersebut tinggalkan Il Diavolo Rosso untuk pulang ke I Bianconeri.
“Kami kehilangan seorang pemimpin dan pemain yang sarat pengalaman. Bonucci membawa banyak hal ke tim Milan yang muda ini,” buka Suso, dalam wawancaranya dengan Marca.
“Namun Bonucci merasa bahwa dia telah mengambil langkah mundur dengan bergabung ke Milan. Karena alasan itu dia pun kembali ke Juve,” ungkap pemain 24 tahun tersebut.