Video YouTube Melayang Pada Layar Monitor

Ekstensi Google Chrome

0

Jika menggunakan browser Opera pada komputer / laptop tentu sudah ada secara otomatis rombol untuk membuat video YouTube melayang / floating pada layar monitor. Tapi beda cerita ketika kalian menggunakan Google Chrome atau browser lain, karena bawaannya itu tidak tersedia tombol untuk floating video YouTube.

Tapi kali ini saya hanya akan membahas tentang browser Google Chrome saja.

Pada Google Chrome juga dapat melakukan floating video YouTube tapi perlu tindakan tambahan yaitu download dan pasang Plugin atau Ekstensi yang mampu membuat video online YouTube melayang di layar komputer atau laptop.

ads by posciety

Silahkan cek di Chrome Web Store kemudian pilih Floating For YouTube dan/atau Floating For YouTube Extension. Caranya klik tombol ADD TO CHROME tunggu beberapa saat sampai pemasangan selesai. Setelah selesai silahkan buka YouTube.com untuk membuktikan ekstensi ini sudah berhasil terpasang. Contohnya seperti ini (lihat gambar).

Dengan begitu, kalian tetap dapat melakukan aktifitas lain pada komputer dan tetap bisa melihat video YouTube kesayangan. Kalian pun dapat mengatur ukuran (lebar / kecil) layar melayang tersebut dengan menarik bagian ujungnya dan dapat juga menggeser-geser posisinya.

Cara mem-floating / melayangkan layar seperti itu cukup klik ikon pin seperti yang dilingakri pada gambar diatas, karena setelah ekstensi tadi berhasil dipasang maka setiap video YouTube di Google Chrome ini sekarang akan memiliki ikon pin seperti itu.

Masih bingung ? Lihat : Video Tutorial Cara Floating Video YouTube di Chrome PC.

Kalo pada smartphone sudah otomatis floating atau melayang ketika kita tekan back saat menonton salah satu video. Tapi pada komputer atau laptop tentu memerlukan bantuan dari aplikasi atau ekstensi yang ada. Kalian bisa pilih aplikasi atau ekstensi yang kalian suka, karena banyak sekali pilihannya dan keren-keren.

Bagaimana Jika Floating Gagal ?

  • Pastikan ekstensi sudah terpasang dan di enable, silahkan klik pengaturan Google Chrome dan pilih menu Ekstensi untuk melihat apakah ekstensi floating tadi sudah di enable.
  • Pastikan Ekstensi yang dipasang benar seperti panduan diatas.
  • Jika ekstensi sudah yakin benar, coba gunakan dua-duanya. Biasanya ekstensi itu berjalan jika dipasang keduanya.
  • Jika video yang di layangkan tidak berfungsi dengan menampilkan error atau video tidak diizinkan oleh pemilik video, itu artinya pemilik video tersebut tidak mengizinkan videonya diputar di pihak ketiga (embed) pada pengaturan videonya.

Kesimpulan

Harap dimaklum jika beberapa hari / bulan / tahun kedepan ada sedikit atau banyak perbedaan cara penggunaan ekstensi ini dengan yang saya jelaskan diatas, karena perubahan dapat dilakukan kapan saja disetiap pembaruan ekstensi oleh pemilik / pembuat ekstensi tersebut.

Selamat mencoba !

Artikel Lainnya
Berikan Komentar

Website ini menggunakan cookie untuk pengalaman yang lebih baik Setuju & Tutup Selengkapnya