Tahukah Anda ? Ternyata Kulit Dapat Dehidrasi, Berikut Ini Ciri Dehidrasi Kulit dan Cara Mencegahnya

Kulit dehidrasi adalah keaadan kulit yang kurang dalam pasokan air di dalamnya yang mempengaruhi kondisi tekstur pada kulit. Khususnya kekurangan cairan pada lapisan epidermis yang membuat kulit kehilangan natural moisturizing faktor atau faktor pelembab alami kulit yang berakibat menurunnya kelembapan pada kulit. Banyak hal yang menyebabkan kulit dehidrasi seperti pemakaian produk yang tidak cocok atau tidak sesuai dengan kebutuhan kulit, stres, penuaan interinsik, polusi udara, terlalu lama dalam ruangan ber AC, faktor cuaca, hingga diet bisa juga membuat kelembapan kulit tidak terjaga dengan baik. Dehidrasi pada kulit bisa dialami oleh semua orang dengan jenis kulit yang berbeda-beda.

Ciri-Ciri Kulit Dehidrasi

Terkadang kulit terkelupas, kasar, dan kering pun tidak bisa dikaitkan langsung dengan ter dehidrasinya kulit, karena kulit yang tidak kering pun bisa terkena dehidrasi kulit. Berikut ciri-ciri kulit yang mengalami dehidrasi yaitu:

  • Kulit bersisik dan kasar

Kulit yang terkelupas dan bersisik bisa menandakan kulit Anda ter dehidrasi. Tekstur kulit yang bersisik dan kasar ini bisa ditemukan tidak disatu area saja bisa jadi diseluruh bagian tubuh Anda.

  • Kulit yang terlihat kusam

Kulit yang terhidrasi dan seimbang cairan didalamnya membuat kulit terlihat lebih berkilau, kenyal, dan sehat. Apabila seseorang terkena dehidrasi kulit membuat kulitnya lebih tampak kusam dan dapat membuat kulit menjadi berkerut.

  • Kulit terasa kencang dan gatal

Selain tampak kasar dan bersisik, kulit yang dehidrasi terlihat lebih kencang karena kulit yang terkerut/kering dan kulit bisa menjadi lebih kering yang dapat membuat kulit menjadi gatal ringan hingga gatal berat.

  • Kulit bisa terasa nyeri

Kulit yang kering membuat kelembapan kulit sangat minim dan membuat kulit menjadi pecah-pecah. Saat kulit pecah-pecah membuat kulit terasa nyeri.

Cara Mencegah Kulit dari Dehidrasi

Anda dapat mencegah dehidrasi pada kulit dengan meminum elektrolit secara rutin kapan saja, termasuk sebelum tidur agar menjaga kelembapan didalam kulit. Cairan elektrolit dapat menggantikan komponen natrium, kalium, dan magnesium yang hilang akibat keringat. Menggunakan sunblock ketika berpergian karena sinar matahari yang terpapar langsung ke kulit dapat menimbulkan dehidrasi.

Gunakan pembersih wajah yang aman untuk kulit. Dan apabila seseorang sudah terkena dehidrasi kulit segera konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan produk perawatan wajah seperti pelembap extra sesuai anjuran dokter.

DehidrasiEpidermisGatalKulit
Komentar (0)
Tambah Komentar